Pengikut

Senin, 17 Oktober 2016

Meningkatkan Daya Ingat

Meningkatkan Daya Ingat
Daya ingat adalah kemampuan yang dimiliki oleh manusia untuk mengingat kembali segala sesuatu yang pernah ditangkap oleh ppanca indra, seperti : ilmu pengetahuan, pengalaman hidup, dan lainnya.
Ada beberapa buah pikiran yang keliru sehubungan dengan daya ingat. Yang paling umum adalah aggapan bahwa jika seseorang memiliki daya ingat yang 'buruk' tak ada hal yang bisa dilakukan untuk memperbaikinya.
Kenyataannya adalah, ingatan dari setiap pengalaman, segala yang pernah kita lihat atau dengar, disirnpan di dalam pikIran. Daya ingat yang 'baik' adalah kemampuan untuk memunculkan kembali sekehendak hati.
Sikap dan praktek berikut ini akan membantu Anda dalam meningkatkan daya ingat
1. Berhenti Mengatakan bahwa Daya Ingat Anda Buruk
Merupakan kaidah psikologis bahwa apa pun yang dikatakan secara berulang-ulang kepada pikiran cenderung menjadi kenyataan. Jadi jika Anda beranggapan diri Anda mempunyai daya ingat yang buruk, dan sering mengatakan itu, maka bisa menjadi kenyataan bahwa Anda benar-benar memiliki daya ingat yang buruk.
Untuk meningkatkan daya ingat anda, katakan pada diri Anda sendiri  secara berulang-ulang, terutama pada malam hari dan sewaktu Anda terjaga pada pagi hari, bahwa daya ingat Anda membaik.
Setiap hari, sementara Anda menggunakan sikap positif ini, daya ingat Anda akan menjadi semakin dapat diandalkan. Hari-hari ketika Anda memiliki daya ingat yang buruk pun berakhir. Pada masa datang, setiap hari, Anda akan melihat perbaikan.
2. Mulai Mempercayai Daya Ingat Anda
Orang yang invalid tidak akan pernah dapat berjalan kembali apabila ia terus tinggal di tempat tidur. Ia harus bangkit dan mulai berjalan. Demikian pula halnya, apabila Anda ingin agar daya ingat Anda menjadi lebih kuat, Anda harus mulai mempercayainya. Kali lain Anda pergi berbelanja, jangan buat daftar belanja, percayai kemampuan daya ingat Anda.
Jika Anda mempunyai masalah dengan daya ingat, Anda bisa mengantisipasi sebelumnya. Misalnya Anda berencana untuk melakukan sesuatu, namun sering lupa ketika sudah waktunya. Bayangkan sebelumnya diri Anda melakukannya pada waktu Anda berharap untuk melakukannya. Sebagai contoh, bila Anda ingin agar Anda ingat untuk mengambil  buku sewaktu Anda mengunjungi seorang teman pada esok hari, lihatlah diri Anda sekarang ini tengah pergi keluar dengan buku tersebut berada di dalam tangan anda. Anda akan terkejut betapa cepatnya daya ingat Anda menjadi dapat diandalkan. Beberapa usaha yang berhasil dalam mengingat akan bertimbun efeknya. Anda akan mempercayai daya ingat Anda dengan lebih yakin dan dalam tugas yang lebih besar, dan semakin Anda melakukanuya, semakin baik jadinya.
3. Kuasai Bahan Anda
Pastikan bahwa Anda mengerti sepenuhnya pokok persoalan yang ingin Anda ingat. Kerjakan hingga Anda menangkap setiap kiasan dan argumen. Bila masih samar, carilah informasi sejelas-jelasnya menggunakan media internet atau lainnya.
Alat bantu lain untuk mengingat adalah dengan membuat diagram atau sketsa. Anda juga bisa menjelaskan apa yang Anda kuasai kepada murid khayalan. Seolah-olah Anda berhadapan dengan murid Anda dan Anda menjelaskannya.
4. Bertekad untuk Mengingat
Kita melupakan banyak hal karena kita tidak bertekad untuk mengingat . Terkadang kita sendiri yang melakukannya setengah hati. 'Mudah-mudahan saya ingat' ini merupakan pernyataan yang tidak pasti. Dengan pemecahan yang setengah hati seperti ini; apakah mengherankan apabila Anda lupa? Pada kesempatan lain ketika Anda berjumpa dengan seorang yang baru Anda kenal dan Anda ingin mengingat namanya, bertekadlah untuk meningat namanya. Selain-itu, kaitkan namanya dengan sesuatu atau seseorang  yang sudah Anda kenal.
5. Pengulangan
Metode mengingat yang telah teruji adalah pengulangan. Mengulang bahan dengan mengucapkannya keras-keras adalah lebih efektif daripada mengulangnya dalam hati. demikian pula, walaupun pengulangan seperti burung beo dapat membantu ingatan, Anda lebih baik berpikir tentang apa yang tengah Anda ulangi.
Periode pengulangan yang singkat namun sering adalah lebih baik daripada satu periode pengulangan yang panjang. Pengulangan tiap hari walaupun sedikit lebih efektif dari pada pengulangan seminggu sekali walaupun waktunya jika di jumlahkan lebih lama.
6. Hindari Ketidaksukaan
Emosi memainkan peranan penting dalam proses belajar. Kita dapat mengingat dengan jelas setiap rincian kemenangan atau bencana. Hal ini karena emosi kita terlibat dalam kejadian tersebut. Bila Anda membiarkan diri Anda tidak menyukai suatu subjek, Anda akan membuat kemajuan yang lambat dan mengalami kesulitan dalam mengingat fakta-fakta yang penting. Anak-anak mengalami kemajuan yang jauh lebih baik dalam mata pelajaran yang mereka sukai. Orang dewasapun demikian halnya. Hal-hal yang menarik bagi kita mudah diingat. Dengan rasa suka, maka kita menjadi lebih mudah mengingat.
7. Belajar Keseluruhan Ketimbang Sebagian-sebagian
Eksperimen menunjukkan bahwa cara terbaik untuk menghafal suatu teks adalah dengan terus mengulanginya secara keseluruhan ketimbang beberapa baris pada satu kesempatan. Bila teksnya terlalu panjang, bagilah teks tersebut ke dalam bagian dan perlakukan masing-masing sebagai satu unit.
8. Gunakan Mnemonik
Mnemonik sangat berguna, terutama bagi calon peserta ujian. Metode mnemonik yang sudah terbiasa digunakan adalah. Menyingkat warna pelangi dengan MEJIKUHIBINIU. Metode mnemonik sekarang sudah banyak dikembangkan, untuk lebih jelas tentang metode ini Anda bisa cari informasinya di Google dengan kata kunci seperti: menghafal mnemonik, metode menghafal mnemonik, cara menghafal cepat dll.
9. Asosiasi
Salah satu rahasia daya ingat yang baik terletak dalam penempaan mata rantai asosiasi dengan sengaja. Anda menghubungkan bahan baru yang ingin diingat dengan sesuatu yang sudah Anda kenal dengan baik sehingga tidak ada kemungkinan untuk melupakannya. Itulah yang mengawali mata rantai tersebut. Di dalam pikiran anda, hubungkan setiap hal secara berurutan dengan pendahulunya. Apabila Anda ingin mengingat, lebih dahulu panggil hal yang lama dan yang sudah Anda kenal, dan hal itu pun akan membawa hal baru, yang pada gilirannya akan memanggil yang kedua dan seterusnya.
Sehubungan dengan pengingat nama, hubungkan nama atau Orang yang baru Anda kenal dengan seseorang atau sesuatu yang sudah tidak asing bagi anda.
Metode Terapi Gelombang Otak untuk Meningkatkan Daya Ingat
Daya ingat sangat berhubungan dengan kondisi gelombang otak kita, terutama gelombang theta. Mengapa banyak orang yang ketika berusaha mengingat mengangkat bola matanya ke atas? mengapa banyak orang ketika tidur belum terlalu lelap sering tampak setengah membuka matanya dan kelihatan bola matanya naik keatas? Nah, seseorang yang berusaha mengingat berusaha mengondisikan gelombang otaknya pada frekwensi theta dengan mengangkat bola matanya, begitu juga seseorang yang belum tertidur lelap juga gelombangh otaknya pada frekwensi theta.
Untuk melatih gelombang otak Anda pada frekwensi theta, Anda bisa melatihnya dengan terapi gelombang otak yang telah dirancang kusus untuk meningkatkan daya inga, silakan klik disini:Brain Booster - Kecerdasan, Konsentrasi, Daya Ingat dan Kreativitas

sumber :
http://gelombangotak.com/

Share to Facebook
, Number of shares
Share to TwitterShare to LinkedIn
, Number of shares
More AddThis Share options
, Number of shares

10 komentar: